Banyuwangi, Aktualrakyat.com – Partai Demokrat memberikan surat rekomedasi kepada kader sejatinya Michael Edy Hariyanto. Surat Tugas Konsolidasi tersebut dengan nomor registrasi 011/ST/CAKADA/DPP.PD/IV/2024. Langkah kongrit Michael pun sudah berjalan dengan menjalin komunikasi kepada orang yang dianggap memiliki integritas tinggi, memikirkan masyarakat kecil, dan mengetahui sistem pemerintahan.
Dengan modal rekomendasi tersebut, Michael Edy Hariyanto esok tanggal 28 April 2024 akan mendatangi kantor PKB Banyuwangi untuk mengambil formulir pendaftaran.
Ketua DPC Partai Demokrat Banyuwangi, Michael Edy Hariyanto menegaskan bahwa partai Demokrat akan maju dan harus punya kandidat sendiri.
” Partai Demokrat Banyuwangi harus memiliki dan mengusung kandidat sendiri. Dengan komposisi yang ada, kita melakukan komunikasi dnegan berbagai pihak untuk memenangkan pesta demokrasi pemilihan Bupati mendatang,” jelas Michael. ( 27 / 4 ).
Masih menurut Michael, mas Agus Harimurti Yudhoyono juga memberikan keleluasan kepada saya untuk menentukan siapa Bupati atau wakil Bupatinya.
” Mas Agus Harimurti Yudhoyono memberikan kebebasan kepada saya untuk menentukan siapa calon Bupati dan wakil Bupati nya nanti. Saya maju tidak harus jadi Bupatinya, tapi yang pasti Demokrat Banyuwangi akan mengusung kandidat sendiri yang memang memiliki visi misi yang sama dengan partai Demokrat yang pro rakyat,”.
Perlu diketahui bersama, bahwa partai Demokrat Banyuwangi salah satu partai yang memiliki suara banyak dan tidak menutup kemungkinan partai – partai besar akan siap berkoalisi.